Minggu, 14 Juni 2009

Rahasia Kerajaan Sorga (Doa Bapa Kami)

Rahasia Kerajaan Sorga



Kita kadang bertanya, mengapa Tuhan menciptakan bumi, mengapa menciptakan manusia, mengapa bumi ciptaanNya bergerak menuju keadaan yang tidak lebih baik daripada sebelumnya ?

Untuk mengerti perihal penciptaan bumi dan isinya, kita harus memulai untuk mengerti tentang apa yang terjadi di Sorga sebelum Tuhan menciptakan bumi.

• Perihal Malaikat di Sorga

Malaikat di Sorga diciptakan untuk melayani.

IBR 1:6
"Dan ketika Ia membawa pula AnakNya yang sulung ke dunia, Ia berkata: 'Semua malaikat Allah harus menyembah dia.'"

IBR 1:14
"Bukankah mereka semua adalah roh-roh yang melayani, yang diutus untuk melayani mereka yang harus memperoleh keselamatan?"

MAZ 104:4
" yang membuat angin sebagai suruhan-suruhanMu, dan api yang menyala sebagai pelayan-pelayanMu,"

Malaikat di Sorga diciptakan untuk menyembah.

NEH 9:6
"Hanya Engkau adalah TUHAN! Engkau telah menjadikan langit, ya langit segala langit dengan segala bala tentaranya, dan bumi dengan segala yang ada di atasnya, dan laut dengan segala yang ada di dalamnya. Engkau memberi hidup kepada semuanya itu dan bala tentara langit sujud menyembah kepadaMu.


Malaikat di Sorga diciptakan untuk memelihara Sorga dan menyambut Anak saat Anak masuk ke Sorga 2000 tahun yang lalu.
( KJV Maz 33:6 - malaikat dikatakan sebagai 'host' )

Kesemua itu adalah tugas para Malaikat, demikian pula halnya dengan tugas Malaikat yang bernama Luciel (Lucifer).


• Perihal Malaikat Luciel

Ia adalah Malaikat yang diciptakan dengan sempurna dan ditubuhnya terdapat alat-alat musik. Jadi Luciel adalah malaikat puji-pujian ( KJV Yeh 28:12-13, pada ayat ke 13 dikatakan bahwa ia diciptakan dengan tabrets and pipes terdapat pada tubuhnya )
Sebelum ia berbuat dosa, ia bernama Luciel. Setelah ia jatuh dalam dosa, ia disebut dengan Lucifer. Dalam Alkitab terjemahan bahasa Indonesia, tidak tertulis nama Lucifer, tetapi dalam King James Version, dapat ditemukan di dalam kitab Yesaya 14:12.

YES 14:12
"Wah, engkau sudah jatuh dari langit, hai Bintang Timur, putera Fajar, engkau sudah dipecahkan dan jatuh ke bumi, hai yang mengalahkan bangsa-bangsa!

Salah satu julukan untuk Lucifer adalah Bintang Timus, putera fajar
Nama lain untuk Lucifer adalah satan dan iblis ( Wah 12 : 9 )
Ia disebut dengan satan pada saat ia sedang melawan Allah
Ia disebut dengan iblis pada saat ia sedang mencobai manusia

A. Dosa Lucifer
Apakah Lucifer memberontak melawan Bapa ?
Bukan, apabila Lucifer telah memberontak melawan Bapa, ia tentu akan hangus oleh api karena Bapa adalah api yang menghanguskan

IBR 12:29 Sebab Allah kita adalah api yang menghanguskan.

Apakah karena ia melawan Anak (Kristus) ?
Bukan juga, karena pada saat itu Anak masih bersama-sama dengan Bapa, jadi belum naik ke Sorga.

IBR 1:3
Ia adalah cahaya kemuliaan Allah dan gambar wujud Allah dan menopang segala yang ada dengan firmanNya yang penuh kekuasaan. Dan setelah Ia selesai mengadakan penyucian dosa, Ia duduk di sebelah kanan Yang Mahabesar, di tempat yang tinggi,

YOH 1:1
Pada mulanya adalah Firman; Firman itu bersama-sama dengan Allah dan Firman itu adalah Allah.

YOH 1:18
Tidak seorangpun yang pernah melihat Allah; tetapi Anak Tunggal Allah, yang ada di pangkuan Bapa, Dialah yang menyatakanNya.

YOH 18:37
Maka kata Pilatus kepadaNya: "Jadi Engkau adalah raja?" Jawab Yesus: "Engkau mengatakan bahwa Aku adalah raja. Untuk itulah Aku lahir dan untuk itulah Aku datang ke dalam dunia ini supaya Aku memberi kesaksian tentang kebenaran; setiap orang yang berasal dari kebenaran mendengarkan suaraKu."

Bila demikian, apakah sebenarnya dosa Lucifer ?

Mari kita lihat apa yang ada di Sorga pada saat itu. Jika kita membaca ayat-ayat berikut ini kita dapat mengerti bahwa yang ada di Sorga adalah Bait Suci.

IBR 9:24
Sebab Kristus bukan masuk kedalam tempat kudus buatan tangan manusia yang hanya merupakan gambaran saja dari yang sebenarnya, tetapi kedalam sorga sendiri untuk menghadap hadirat Allah guna kepentingan kita.

IBR 9:25
Dan Ia bukan masuk untuk berulang-ulang mempersembahkan diriNya sendiri, sebagaimana Imam Besar setiap tahun masuk kedalam tempat kudus dengan darah yang bukan darahnya sendiri.

IBR 10:12
Tetapi Ia, setelah mempersembahkan hanya satu korban saja karena dosa, Ia duduk untuk selama-lamanya disebelah kanan Allah,

WAH 14:15
Maka keluarlah seorang malaikat lain dari Bait Suci; dan ia berseru dengan suara nyaring kepada Dia yang duduk diatas awan itu; "Ajunkanlah sabitMu itu dan tuailah, karena sudah tiba saatnya untuk menuai; sebab tuaian di bumi sudah masak.

WAH 14:17
Dan seorang malaikat lain keluar dari Bait Suci yang di sorga; juga padanya ada sebilah sabit tajam.

WAH 15:5
Kemudian dari pada itu aku melihat orang membuka Bait Suci-kemah kesaksian-di sorga.

WAH 15:8
Dan Bait Suci itu dipenuhi asap karena kemuliaan Allah dan karena kuasaNya, dan seorangpun tidak dapat memasuki Bait Suci itu, sebelum berakhir ketujuh malapetaka dari ketujuh malaikat itu.

WAH 16:1
Dan aku mendengar suara yang nyaring dari dalam Bait Suci berkata kepada ketujuh malaikat itu: Pergilah dan tumpahkanlah ketujuh cawan murka Allah itu keatas bumi."

Bait Suci telah ada sebelum Kristus naik ke sana 2000 tahun yang lalu, ini terlihat dari ayat berikut :

KEL 25:9
Menurut segala apa yang Kutunjukkan kepadamu sebagai contoh Kemah Suci dan sebagai contoh segala perabotannya, demikianlah harus kamu membuatnya."

Allah menyuruh bangsa Israel untuk membangun Kemah Suci sebagai contoh cerminan dari Bait Suci di Sorga. Jadi sebelum Kristus turun ke bumi lalu naik ke Sorga, kita telah tahu bahwa Bait Suci di Sorga itu telah ada di sana. Demikian juga masih ada saat Kristus membawa darahNya sendiri ke sana dan akan tetap ada sampai pada penggenapan semua nubuatan dalam Kitab Wahyu kelak.

Apakah artinya ini ? Artinya adalah, di dalam Bait Suci itu 'diletakkan' Nama Allah. Karena Bait Suci adalah tempat dimana diletakkan Nama Allah.

1RAJ 5:5
Dan ketahuilah, aku berpikir-pikir henda mendirikan sebuah rumah bagi nama TUHAN, Allahku, seperti yang dijanjikan TUHAN kepada Daud, ayahku, demikian: Anakmu yang hendak Kududukkan nanti di atas takhtamu menggantikan engkau, dialah yang akan mendirikan rumah itu bagi anakKu.


Jadi sampai pada tahap ini, kita telah mengetahui bahwa Nama Allah ada di Bait Suci Sorga.

Dosa Lucifer terlihat dalam Yes 14:13-14

YES 14:13
Engkau yang tadinya berkata dalam hatimu: Aku hendak naik ke langit, aku hendak mendirikan takhtaku mengatasi bintang-bintang Allah, dan aku hendak duduk di atas bukit pertemuan, jauh di sebelah utara.

YES 14:14
Aku hendak naik mengatasi ketinggian awan-awan, hendak menyamai Yang Mahatinggi!

Lucifer ingin setara dengan Allah padahal ia adalah ciptaan Allah. Kita mengetahui jelas bahwa hanya Nama Allah Pencipta yang harus disembah oleh semua ciptaanNya. Lucifer ingin disembah sebagai Allah (Mat 4:8-9; Wah 13:8,15), sehingga ia telah menjadikan dirinya sebagai berhala (Rom 1:25)

MAT 4:8-9
Dan Iblis membawaNya pula ke atas gunung yang sangat tinggi dan memperlihatkan kepadaNya semua kerajaan dunia dengan kemegahannya, dan berkata kepadaNya: "Semua itu akan kuberikan kepadaMu, jika Engkau sujud menyembah aku."

WAH 13:8
Dan semua orang yang diam diatas bumi akan menyembahnya (666), yaitu setiap orang yang namanya tidak tertulis sejak dunia dijadikan di dalam kitab kehidupan dari Anak Domba, yang telah disembelih.

WAH 13:15
Dan kepadanya diberikan kuasa untuk memberikan nyawa kepada patung binatang itu, sehingga patung binatang itu berbicara juga, dan bertindak begitu rupa, sehingga semua orang, yang tidak menyembah patung binatang itu, dibunuh.

ROM 1:25
sebab mereka menggantikan kebenaran Allah dengan dusta dan memuja dan menyembah mahkluk dengan melupakan penciptannya yang harus di puji selama-lamanya, amin.

dan siapapun juga yang telah menyembah berhala berarti telah menajiskan Nama Allah !

YES 48:11
Aku akan melakukannya oleh karena Aku, ya oleh karena Aku sendiri, sebab masakan namaKu akan dinajiskan? Aku tidak akan memberikan kemuliaanKu kepada yang lain!"

Dosa Lucifer sebenarnya adalah karena ia telah menajiskan Nama Allah di Bait Suci Sorga.
Dosa yang sama juga ia tawarkan kepada Hawa di Taman Eden agar Hawa memakan buah terlarang sehingga Hawa tidak akan mati dan Hawa akan menjadi seperti Allah.

KEJ 3:5
tetapi Allah mengetahui, bahwa pada waktu kamu memakannya matamu akan terbuka, dan kamu akan menjadi seperti Allah, tahu tentang yang baik dan yang jahat."

1TIM 2:14
Lagipula bukan Adam yang tergoda, melainkan perempuan itulah yang tergoda dan jatuh kedalam dosa.

Selain menajiskan Nama Allah, Lucifer juga melanggar perintah Allah yaitu melanggar tugasnya sebagai malaikat yang seharusnya memuji dan menyembah. Pelanggaran akan Firman Allah termasuk ke dalam dosa

1YOH 3:4
Setiap orang yang berbuat dosa, melanggar juga hukum Allah, sebab dosa ialah pelanggaran hukum Allah.

Juga Lucifer telah meninggalkan posisinya sebagai host atau pelayan

YUD 1:6
Dan bahwa Ia menahan malaikat-malaikat yang tidak taat pada batas-batas kekuasaan mereka, tetapi yang meninggalkan tempat kediaman mereka, dengan belenggu abadi di dalam dunia kekelaman sampai penghakiman pada hari besar,


• Perihal hukuman

Bapa tidak menghukum Lcuifer karena Bapa telah menyerahkan proses penghakiman itu seluruhnya kepada Anak (Kristus).

YOH 5:22 - 23
Bapa tidak menghakimi siapapun, melainkan telah menyerahkan penghakiman itu seluruhnya kepada Anak, supaya semua orang menghormati Bapa. Barangsiapa tidak menghormati Anak, ia juga tidak menghormati Bapa, yang mengutus Dia.

Kristus memegang otoritas penuh untuk menghukum Lucifer menurut rencana dan jadwal yang telah Ia sediakan. Kristus melakukan beberapa tahapan penghukuman Lucifer, antara lain :

- Kristus menguduskan kembali Nama Bapa (Nama Allah) yang telah dinajiskan oleh Lucifer
MAT 6:9
Karena itu berdoalah demikian: Bapa kami yang di sorga, Dikuduskanlah namamu,

- Untuk bisa menguduskan Nama Bapa, Kristus mati melalui Salib
IBR 2:14 - 15
Karena anak-anak itu adalah anak-anak dari darah dan daging, maka Ia juga menjadi sama dengan mereka dan mendapat bagian dalam keadaan mereka, supaya oleh kematianNya Ia memusnahkan dia, yaitu Iblis, yang berkuasa atas maut; dan supaya dengan jalan demikian Ia membebaskan mereka yang seumur hidupnya berada dalam perhambaan oleh karena takutnya kepada maut.


- Agar Kristus dapat mati merendahkan diri sebagai manusia, maka diciptakanlah bumi dan manusia
KOL 1:16
karena di dalam Dialah telah diciptakan segala sesuatu, yang ada di sorga dan yang tidak kelihatan, baik singgasana, maupun kerajaan, baik pemerintah, maupun penguasa; segala sesuatu diciptakan oleh Dia dan untuk Dia.

-Agar kristus mati sebagai manusia, maka dirancang sedemikian rupa manusia itu dapat mati. Ini terjadi pada waktu kisah Adam dan Hawa jatuh dalam dosa sehingga manusia dapat mati. Krena itulah kita mengetahui mengapa Allah seakan-akan menyaksikan saja pada waktu ular (iblis) menggoda Adam dan Hawa agar jatuh ke dalam dosa. Bila saja Allah datang dan mengusir ular itu sehingga Adam dan Hawa tidak makan buah terlarang dan hidup kekal maka Kristus tidak akan dapat menjadi manusia dan mati di salib mencurahkan daraNya untuk membersihkan kembali Nama Bapa.

- Iblis telah sah terbukti bahwa ia ingin disamakan dengan Allah. Anak (Kristus) sendiri telah mendengar langsung dosa dan membuktikan bahwa iblis memang bersalah.
MAT 4:8-9
Dan Iblis membawaNya pula ke atas gunung yang sangat tinggi dan memperlihatkan kepadaNya semua kerajaan dunia dengan kemegahannya, dan berkata kepadaNya: "Semua itu akan kuberikan kepadaMu, jika Engkau sujud menyembah aku."


- Setelah Kristus mati di kayu salib, artinya Bapa telah dipermuliakan. Setelah itu barulah Bapa mempermuliakan Anak, dengan cara mendudukanNya di tahta Sorga.
YOH 17:1
Demikianlah kata Yesus. Lalu Ia menengadah ke langit dan berkata: "Bapa, telah tiba saatnya; permuliakanlah AnakMu, supaya AnakMu mempermuliakan Engkau.

FIL 2:5
Hendaklah kamu dalam hidupmu bersama, menaruh pikiran dan perasaan yang terdapat juga dalam Kristus Yesus, yang walaupun dalam rupa Allah, tidak menganggap kesetaraan dengan Allah itu sebagai milik yang harus dipertahankan, melainkan telah mengosongkan diriNya sendiri, dan mengambil rupa seorang hamba, dan menjadi sama dengan manusia. Dan dalam keadaan sebagai manusia, Ia telah merendahkan diriNya dan taat sampai mati di kayu salib. Itulah sebabnya Allah sangat meninggikan Dia dan mengaruniakan kepadaNya nama di atas segala nama, supaya dalam nama Yesus bertekuk lutut segala yang ada di bawah bumi, dan segala lidah mengaku: "Yesus Kristus adalah Tuhan," bagi kemuliaan Allah Bapa!

- Terakhir, oleh kematianNya di kayu salib, manusia ciptaanNya diselamatkan. Barangsiapa yang percaya bahwa kematian dan darah yang tercurah akan menyelamatkan mereka, maka mereka akan diselamatkan. Bagi mereka yang tidak percaya maka mereka bersama-sama dengan Lucifer dan pengikutnya akan dimasukkan ke dalam api kekal untuk selamanya.


• Perihal pelaksanaan proses penghukuman

Tahap pertama yang dilakukan Allah ialah mengurung iblis dan para malaikat yang mengikuti Lucifer, ke dalam dunia kekelaman.

YUD 1:6
Dan bahwa Ia menahan malaikat-malaikat yang tidak taat pada batas-batas kekuasaan mereka, tetapi yang meninggalkan tempat kediaman mereka, dengan belenggu abadi di dalam dunia kekelaman sampai penghakiman pada hari besar,

Dunia kekelaman bisa berarti jagat raya (yang pada kenyataannya memang le;am) tetapi yang pasti dunia kekelaman adalah diluar dari Sorga. Roh Allah menjaga batas luar kurungan (dunia kekelaman) sehingga iblis dan pengikutnya tidak dapat pergi dari dunia kekelaman.

KEJ 1:2
Bumi belum berbentuk dan kosong; gelap gulita menutupi samudera raya, dan Roh Allah melayang-layang di atas permukaan air.

Tahap kedua ialah menciptakan bumi yaitu tempat kurungan yang jauh lebih kecil dan sempit dari dunia kekelaman.

LUK 10:18
Lalu kata Yesus kepada mereka: "Aku melihat Iblis jatuh seperti kilat dari langit."

WAH 12:9
Dan naga besar itu, si ular tua, yang disebut Iblis atau Satan, yang menyesatkan seluruh dunia, dilemparkan ke bumi, bersama sama dengan malaikat-malaikatnya.

WAH 12:12 - 13
Karena itu bersukacitalah, hai sorga dan hai kamu sekalian yang diam didalamnya, celakalah kamu, hai bumi dan laut! karena Iblis telah turun kepadamu, dalam geramnya yang dahsyat, karena ia tahu, bahwa waktunya sudah singkat." Dan ketika naga (iblis) itu sadar, bahwa ia telah dilemparkan diatas bumi, ia memburu perempuan (bangsa Israel) yang melahirkan Anak laki-laki (Kristus) itu.

Pada Kejadian 1, Allah tidak berkata bahwa hari kedua penciptaan bumi itu baik. Karena Allah tahu, bumi dipakai untuk mengurung iblis dan para malaikatnya. Karena bumi adalah 'penjara' iblis dan para malaikatnya, mereka dinamakan penguasa di udara, roh-roh jahat di udara.

YOH 12:31
Sekarang berlangsung penghakiman atas dunia ini: sekarang juga penguasa dunia ini akan dilemparkan ke luar;

EFE 2:2
Kamu hidup di dalamnya, karena kamu mengikuti jalan dunia ini, karena kamu mentaati penguasa kerajaan angkasa, yaitu roh yang sekarang sedang bekerja di antara orang-orang durhaka.

EFE 6:12
karena perjuangan kita bukanlah melawan darah dan daging, tetapi melawan pemerintah-pemerintah, melawan penguasa-penguasa, melawan penghulu-penghulu dunia yang gelap ini, melawan roh-roh jahat di udara.

• Akibat yang terjadi pada bumi

Bumi disebut dengan :
- Alam maut
MAT 16:18
Dan Akupun berkata kepadamu: Engkau adalah petrus dan di atas batu karang ini Aku akan mendirikan jemaatKu dan alam maut tidak akan menguasainya.

- Gelap
2KOR 4:6
Sebab Allah yang telah berfirman: "Dari dalam gelap akan terbit terang!", Ia juga yang membuat terangNya bercahaya di dalam hati kita supaya kita beroleh terang dari pengetahuan tentang kemuliaan Allah yang nampak pada wajah Kristus.

2PET 1:19
Dengan demikian kami makin diteguhkan oleh firman yang telah disampaikan oleh para nabi. Alangkah baiknya kalau kamu memperhatikannya sama seperti memperhatikan pelita yang bercahaya di tempat yang gelap sampai fajar menyingsing dan bintang timur terbit bersinar di dalam hatimu.


- Padang gurun
YES 14:17
yang telah membuat dunia seperti padang gurun, dan menghancurkan kota-kotanya, yang tidak melepaskan .....

YES 35:1
Padang gurun dan padang kering akan bergirang, padang belantara akan bersorak-sorak dan berbunga;

KID 3:6
Apakah itu yang membubung dari pada gurun seperti gumpalan-gumpalan asap tersaput dengan harum mur dan kemenyan dan bau segala macam serbuk wangi dari pedagang?



Sampai kapan bumi akan dikatakan demikian ? Sampai dicurahkannya Roh Kudus maka padang gurun akan menjadi kebun buah-buahan.

YES 32:15
Sampai dicurahkan kepada kita Roh dari atas: Maka padang gurun akan menjadi kebun buah-buahan, dan kebun buah-buahan itu akan dianggap hutan. Di padang gurun selalu akan berlaku keadilan dan di kebun buah-buahan akan tetap akan kebenaran.

Karena itu persiapkan jalan bagi Tuhan !

YES 40:3
Ada suara yang berseru-seru: "Persiapkanlah di padang gurun jalan untuk TUHAN, luruskanlah di padang belantara jalan raya bagi Allah kita!


• Rahasia Doa Bapa Kami
Makna
Doa Bapa Kami
Hukum Taurat
1. Sorga dan bumi diciptakan untuk menguduskan nama AllahBapa kami di dalam Sorga, dikuduskanlah namaMu
Kepentingan Allah
2. Kehendak Bapa, yaitu Kristus menjadi Raja di Sorga, artinya Bapa ada di dalam Anak (satu kesatuan)datanglah kerajaanMu, jadilah kehendakMu
3. Kehendak Bapa, yaitu Kristus menjadi Raja di bumi, agar manusia diselamatkan menjadi anak-anak Allah, artinya Bapa dan Anak dan Roh Kudus ada di dalam manusia percaya. di bumi seperti di Sorga
------------------------------------------
berilah kami makanan pada hari ini ampunilah kesalahan kami ..... jangan membawa kami masuk dalam percobaan ..... dan seterusnya
---------------------------
Kepentingan manusia
Dalam urutan daoa Bapa Kami dan urutan dari hukum Taurat, tampak jelas bahwa kepentingan Allah adalah priopritas yang utama, jika kesemuanya telah digenapi baru lanjut ke dalam tahapan kepentingan manusia. Karena itu kita dapat melihat dan mengerti makna Kolose 1:16 - bahwa segala sesuatu diciptakan oleh dan untuk Anak.

KOL 1:26
yaitu rahasia yang tersembunyi dari abad ke abad dan dari turunan ke turunan, tetapi yang sekarang dinyatakan kepada orang-orang kudusNya.

MAT 13:11
Jawab Yesus: "Kepadamu diberi karunia untuk mengetahui rahasia Kerajaan Sorga, tetapi kepada mereka tidak.

MAT 13:17
Sebab Aku berkata kepadamu: Sesungguhnya banyak nabi dan orang benar ingin melihat apa yang kamu lihat, tetapi tidak melihatnya, dan ingin mendengar apa yang kamu dengar, tetapi tidak mendengarnya.


• Kesimpulan

Kini kita telah mendapatkan gambaran mengenai apa yang terjadi di Sorga, mengapa ada jagat raya, bumi dan terciptanya manusia. Kesemuanya itu adalah prioritas untuk kepentingan Allah, yaitu untuk membersihkan namaNya yang telah dinajiskan oleh Lucifer, kemudian menyiapkan proses penghukuman untuk Lucifer dan para pengikutnya serta menyelamatkan manusia percaya menjadi anak-anak Allah dan terhindar dari api kekal yang sebenarnya hanya ditujukan untuk Lucifer dan para pengikutnya, bukan untuk manusia.

Kita bisa berkata bahwa, seharusnya SEMUA manusia percaya kepada Kristus dan mengerti makna penting akan tumpahnya darah suci di kayu salib sehingga SEMUA manusia akan diselamatkan menjadi anak-anak Allah.

Sebab itu Yesus memberikan amanat Agung untuk menjadikan semua manusia pengikutNya, hal ini bukanlah untuk kekuasaan atau pamer belaka, melainkan ini karena Kasih Ilahi yang tulus untuk meluputkan manusia dari hukuman yang bukan seharusnya menjadi bagian dari manusia ciptaan Allah.